18 Obyek Wisata di Pacitan Sudah Dibuka, 15 Fase Uji Coba, 3 Fase Simulasi

oleh -3 Dilihat
Pemandian Banyu Anget Pacitan. (Foto: Dok Pacitanku.com)

Pacitanku.com, PACITAN – Sebanyak 18 obyek wisata di Kabupaten Pacitan sudah dibuka. Update penambahan obyek wisata yang dibuka tersebut dilakukan pada Jumat (25/9/2020) lalu.

Adapun 18 obyek wisata yang sudah dibuka tersebut, dengan rincian 15 obyek wisata memasuki fase uji coba, dan 3 memasuki fase simulasi.

Fase uji coba adalah dimana obyek wisata sudah dibuka untuk umum atau wisatawan luar Pacitan. Sementara fase simulasi baru dikhususkan untuk wisatawan lokal Pacitan.

Pada Jumat (25/9/2020) lalu, salah satu yang dibuka di fase simulasi adalah Goa Gong.

Setelah tertutup lebih dari 6 bulan akibat Pandemi COVID-19, obyek wisata Goa Gong Kecamatan Punung akhirnya kembali dibuka.

Destinasi pariwisata ikonik yang juga menjadi warisan dunia itu, Jumat (25/09), mendapat rekomendasi fase simulasi dari Dinas Pariwisata Pemuda Dan Olahraga Kabupaten Pacitan.

Bersama dengan obyek wisata Goa Tabuhan serta pemandian Banyu Anget di Kecamatan Arjosari , ketiga destinasi wisata tersebut diperbolehkan menerima wisatawan meskipun sebatas pengunjung lokal.

“Khusus ketiga obyek wisata ini diatur tersendiri, pengelola harus ekstra artinya benar-benar menerapkan protokol kesehatan agar tidak terjadi penularan COVID-19,”kata Bupati Pacitan Indartato, saat menghadiri pemberian sertifikat pada Jumat (25/9/2020) lalu, seperti dikutip dari siaran pers Humas Pemkab Pacitan.

Bupati Pacitan Indartato saat menyerahkan sertifikat obyek wisata. (Foto: Humas Pemkab Pacitan)

Untuk diketahui, dari 18 destinasi wisata yang sudah dibuka di Pacitan tersebut, 15 diantaranya masuk fase uji coba dan 3 lainnya masih tahap fase simulasi.

Adapun 15 destinasi wisata yang mengantongi sertifikat uji coba adalah Beiji Park di Desa Dadapan, Kecamatan Pringkuku, Pantai Teleng Ria di Kelurahan Sidoharjo, Kecamatan Pacitan.

Kemudian Pantai Soge di Desa Sidomulyo Kecamatan Ngadirojo, Pantai Pidakan dan Pantai Watu Bale di Desa Jetak Kecamatan Tulakan, Pantai Watukarung di Desa Watukarung kecamatan Pringkuku, Pantai Klayar di Desa Sendang Kecamatan Donorojo dan Pantai Pancer Dorr di Kelurahan Ploso, Kecamatan Pacitan.

Selanjutnya adalah Pantai Banyu Tibo dan Pantai Buyutan di Desa Widoro kecamatan Donorojo, kemudian Pantai Srau di Desa Candi Kecamatan Pringkuku, Sungai Maron di Desa Dersono kecamatan Pringkuku, Pantai Ngiroboyo di Desa Sendang Kecamatan Donorojo, Sentono Gentong di Desa Dadapan Kecamatan Pringkuku dan Pantai Taman di Desa Hadiwarno kecamatan Ngadirojo.

Sementara, obyek wisata di Pacitan yang memasuki fase simulasi adalah Goa Gong di Desa Bomo Kecamatan Punung, Goa Tabuhan di Desa Wareng Kecamatan Punung dan Pemandian Air Hangat Tirta Husada di Desa Karangrejo, Kecamatan Arjosari.

Sumber: Humas Pemkab Pacitan

https://www.instagram.com/p/CFjRBniDlcN/

No More Posts Available.

No more pages to load.