Stok RDT Masing-masing Puskesmas di Pacitan Ada 20-40 Unit

oleh -0 Dilihat
Plt Kadinkes T Hendra Purwaka. (Foto: Yuniardi Sutondo)

Pacitanku.com, PACITAN – Ketersediaan alat rapid diagnostic test (RDT) di Pacitan, masih cukup banyak. Bahkan hampir disemua Puskemas, terdapat stok antara 20 hingga 40 RDT.

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Pacitan, Trihariadi Hendra Purwaka mengatakan, dari pengadaan awal sebanyak 800 unit, saat ini masih tersisa sekitar 500 lebih.

“Di setiap Puskesmas sudah tersedia stok, antara 20 sampai 40 unit,” jelasnya, Selasa (26/5).

Dokter lulusan salah satu universitas di United State of American (USA) ini menegaskan, masyarakat jangan risau terkait ketersediaan RDT.

“Masih cukup banyak. Masyarakat nggak usah panik, kita sudah siapkan stok yang cukup,” terang dokter yang akrab disapa Hendra ini.

Sementara itu saat disinggung usulan Komisi II DPRD Pacitan soal test cepat molekuler (TCM), Hendra mengatakan, Pemkab Pacitan sudah mengajukan ke Pemprov Jatim.

“Kita masih menunggu keputusan dari Pemprov Jatim. Yang pasti, pemkab sudah mengajukan,” pungkasnya.

Pewarta: Yuniardi Sutondo
Editor: Dwi Purnawan

No More Posts Available.

No more pages to load.