Plt Kadinkes Pacitan Minta Aparat Tindak Penyebar Informasi Broadcast yang Tidak Benar

oleh -0 Dilihat
Trihariadi Hendra Purwaka, Plt Kadinkes Pacitan.

Pacitanku.com, PACITAN – Kabar menghebohkan terkait perkembangan wabah coronavirus disease 2019 (COVID-19) kembali mengemuka di jejaring media sosial. Bahkan Komandan Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 Pemkab Pacitan, Bupati Indartato juga sempat menerima pesan berantai atau broadcast tersebut.

Saat dikonfirmasi, Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan Pacitan Trihriadi Hendra Purwaka, menegaskan bahwa informasi tersebut tidak semuanya benar.

Ia pun mengaku sempat di telepon Bupati Indartato, gegara informasi yang tidak jelas asal-usulnya itu.

“Saya juga bingung, siapa yang menyebarkan informasi tersebut. Padahal tidak semuanya benar,” kata dokter yang akrab disapa Hendra ini, Ahad (3/5/2020).

Hendra menegaskan, terkait beberapa klaster yang sebarkan tersebut, saat ini tim surveilans masih melakukan tracing dan sebagian diantaranya masih dalam rapid diagnostic test (RDT).

Hasilnya pun masih menunggu. Apalagi sampai dinyatakan positif COVID-19, ini sangat tidak benar.

“Swab saja masih dalam proses, tapi kok sudah memastikan hasilnya positif. Kami minta kepada aparat keamanan untuk melakukan tracking terhadap penyebar informasi yang tidak benar tersebut. Kami minta untuk diberi peringatan keras, bahkan bila perlu sampai penindakan,” pintanya.

Sebagai informasi, pesan berantai tersebut, disampaikan beberapa hal yang menyangkut perkembangan pasien terpapar COVID-19. Adapun informasi berantai itu diantaranya berbunyi sebagai berikut:

Perkembangan covid-19 kab.Pacitan

1. Klaster Pak Huda

P Huda positif lagi.   Lingkungan P Huda: istri, anak, Kateni, Mbah Tun, Subadri, lupa (dirujuk krn RSUD kehabisan tempat).

2. Klaster Bu Murti  Banyak: 5 perawat medical mandiri, dokter dokter jaga ditarik, dr Joko tidak mau praktik di medical.

3. Klaster P Heru istri dan anaknya positif.

4. Klaster Temboro Sekeluarga P Supri kehutanan. Pokoknya tadi rapit tes kedua banyak (16 positif)

5. Himbaun kpd seluruh lingk pasar pahing Terkaid virus corono..agar lebh waspada dan berhati2…

karena telah di informasikan bahwa hsl rapid test sodara tomas aditya(dsn wetih)adalah positf covid 19..dan menunggu hsl test swabnya..sdra adit telah berinteraksi dgn sdr yeni perawat(padi)yg tlh memeriksa slm dia skt,sdr ranes(padi)yg mengantr adit saat berobat…demikian info untk meningkatkan kewaspadaan bersama.