Bagi Lansia, Covid-19 Bisa Menjadi Pemicu Serangan Jantung

oleh -0 Dilihat
Jubir gugus tugas COVID-19 Pacitan Rachmad Dwiyanto. (Foto: Yuniardi Sutondo)

Pacitanku.com, PACITAN– Meski protap kesehatan tak mengharuskan pasien positif covid-19, menjalani isolasi di rumah sakit, akan tetapi masyarakat usia lanjut (lansia) dan memiliki riwayat penyakit bawaan, diharapkan untuk lebih berhati-hati. Pasalnya, virus SARS-CoV-2 tersebut, bisa menyerang organ vital lainnya. Seperti jantung dan saluran pernafasan.

Menurut Rachmad Dwiyanto, juru bicara percepatan penanganan covid-19 Pemkab Pacitan, virus Covid-19 ini memiliki senjata unik yang memungkinkannya menyerang jantung.

“Virus corona ini mencari reseptor di paru-paru, tetapi reseptor yang sama itu duduk di pembuluh darah, sehingga bisa menempel di paru-paru dan di dalam pembuluh darah,” katanya, Jumat (24/4).

Begitu virus yang di klaim berasal dari daratan China tersebut merapat ke sel-sel pembuluh darah, partikel-partikel virus dapat memicu kerusakan pada sel-sel ini dan pada otot jantung.

“Virus covid-19 dapat memicu kondisi hypercoagual yang dapat menyebabkan pembekuan darah yang berakibat serangan jantung,” jelasnya.

Sekedar informasi, bahwaa hampir 20 persen dari 416 pasien virus corona yang di rawat di rumah sakit dalam satu penelitian yang dilakukan di Tiongkok, menunjukkkan tanda-tanda kerusakan jantung. Sejumlah serangan jantung terjadi karena masalah trombosis murni pembuluh darah.

Oleh karena itu, sangat menjadi perhatian para dokter, karena dikhawatirkan banyak pasien yang bertambah dikarenakan hal tersebut.

Pewarta: Yuniardi Sutondo
Editor: Dwi Purnawan