Dampak Covid-19, Benarkah Pilbup Serentak Ditunda?

oleh -0 Dilihat
Ketua Bawaslu Kabupaten Pacitan, Berty Stefanus HRW, SH. (Foto: Yuniardi Sutondo)

Pacitanku.com, PACITAN – – Wacana penundaan tahapan pemilihan umum bupati dan wakil bupati serentak 2020, mulai mengemuka, seiring masifnya serangan coronavirus disease 2019 (covid-19).

Salah seorang Wakil Ketua DPR RI, memang sempat mengusulkan agar pelaksanaan Pilbup serentak untuk dijadwal ulang seiring ditetapkannya coronavirus sebagai bencana nasional non alam.

Menyikapi wacana tersebut, Ketua Bawaslu Pacitan, Berty Stevanus mengatakan, memang hari ini ada agenda rapat koordinasi dengan KPU. Hanya saja materi pembahasannya bukan soal penundaan Pilbup.

“Kita memang ada rakor hari ini dengan KPU. Namun tidak terkait wacana penundaan Pilbup,” kata Berty melalui ponselnya, Selasa (17/3).

Berty mengakui memang sempat ada wacana penundaan Pilbup serentak 2020, seiring bencana alam non alam serangan coronavirus. Akan tetapi, semua itu baru sebatas wacana.

“Ketentuan aturannya belum ada. Jadi semua itu baru sebatas wacana,” tegas Berty.

Sementara itu, Ketua Divisi Sosialiasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM (Sosdiklih Parmas Dan SDM) KPU Pacitan, Iwit Widhi Santoso, menambahkan, hari ini KPU memang hendak menggelar rakor dengan Bawaslu.

Soal adanya wacana penundaan Pilbup serentak, Iwit belum bisa memberikan banyak keterangan. “Nanti saja setelah rakor,” katanya singkat.

Pewarta: Yuniardi Sutondo
Editor: Dwi Purnawan

No More Posts Available.

No more pages to load.