Tilik Warga di Bandar, Indartato Komitmen Prioritaskan Program Pengentasan Kemiskinan

oleh -0 Dilihat
Indartato saat melakukan tilik warga di Desa Bangunsari Kecamatan Bandar, hari ini, Jum'at (13/12/2019). (Foto: Humas Pemkab Pacitan)

Pacitanku.com, BANDAR – Bupati Pacitan Indartato mengatakan Pemerintah Kabupaten Pacitan tetap berkomitmen untuk terus mengentaskan kemiskinan di Kabupaten Pacitan.

Hal tersebut disampaikan Indartato saat melakukan tilik warga di Desa Bangunsari Kecamatan Bandar, pada Jum’at (13/12/2019).

Tilik warga di Desa Bangunsari Kecamatan Bandar difokuskan di dua dusun yang kategori terpencil yaitu Dusun Sepring dan Sono. Dusun diujung perbatasan ini berpenduduk 167 Kepala Keluarga dengan total 572 jiwa.

Dalam tilik warga kali ini Bupati menyerahkan berbagai bantuan diantaranya bantuan sembako, bantuan pangan, semen, APK. Juga diserahkan KTP elektronik bagi warga setempat.

“Di sisa masa jabatan saya sebagai Bupati Pacitan, dengan program-program pengentasan kemiskinan yang telah kita jalankan selama ini mudah-mudahan bisa terus mengurangi jumlah warga miskin di Pacitan,”katanya, seperti dikutip dari siaran pers Humas Pemkab Pacitan.

Indartato mengatakan salah satu prioritas pengentasan kemiskinan adalah meningkatkan akses pendidikan.

“Anak-anak harus disekolahkan. Kalau kurang biaya akan dibantu pemerintah. Dengan bersekolah mereka akan menjadi pintar. Dengan pintar maka akan bisa memperbaiki taraf kesejahteraannya,” pungkasnya. (Humas/RAPP002)