Seribuan Warga Ngadirojo Sholat Istisqa Minta Hujan

oleh -0 Dilihat
Tak kurang dari seribu warga kecamatan Ngadirojo, kabupaten Pacitan pada Jumat (25/10/2019) menggelar shalat istisqa. (Foto: Agus Hermawan/Pacitanku.com)

Pacitanku.com, NGADIROJO – Tak kurang dari seribu warga kecamatan Ngadirojo, kabupaten Pacitan  pada Jumat (25/10/2019) menggelar shalat istisqa atau meminta hujan di lapangan Ngadirojo.

Acara tersebut merupakan kerjasama antara Forkopimca Ngadirojo, Nahdlatul Ulama (NU) dan komunitas petarung kehidupan.

Ibadah sunnah dua rakaat itu tidak hanya diikuti perangkat dan tokoh setempat. Namun juga masyarakat dari berbagai tingkatan usia, mulai anak-anak sampai orang tua.

Para jamaah yang hadir diantaranya terdiri dari elemen masyarakat, pelajar dan para tokoh di wilayah Kecamatan Ngadirojo dan Tulakan.

Seperti halnya shalat jamaah hari raya, acara dimulai dengan menggelar shalat sunah dua rakaat. Tokoh agama setempat, yakni Kyai Nurhadi ditunjuk menjadi imam shalat dan memimpin doa meminta hujan dalam bahasa Arab maupun Indonesia.

Baca juga: Warga Pacitan Shalat Istisqa Minta Hujan

Camat Ngadirojo Munirul Ichwan dalam sambutannya mengharapkan dengan kegiatan sholat istisqa tersebut membuat hujan turun di wilayah Ngadirojo dan sekitarnya .

“Semoga Allah SWT menurunkan rahmatnya dan mengakhiri kekeringan di wilayah ngadirojo khususnya, dan pada umumnya di seluruh kabupaten Pacitan,”kata dia.

Secara khusus, mantan  Sekretaris Dinas Perpustakaan Pacitan ini juga mengimbau kepada masyarakat Ngadirojo untuk selalu menjaga alam agar alam menjaga manusia dari bencana.

“Kami himbau agar masyarakat tidak sembarangan membuang sampah, dan menjaga alam, agar alam ini juga bisa menjaga kita dari bencana, katanya.

Sebelumnya, kegiatan serupa juga digelar oleh ratusan warga Desa Sukoharjo, Kecamatan Pacitan, pada Minggu (20/10/2019) lalu.

Baca juga: BPBD Pacitan: Waspada Cuaca Ekstrem Musim Peralihan

Seperti diberitakan sebelumnya di Pacitanku.com, data Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) setempat menyebut, untuk memenuhi kebutuhan air bersih pada wilayah terdampak kekeringan, jajaran BPBD telah menyalurkan ribuan tangki air.

Upaya tersebut akan terus berlangsung sampai permintaan bantuan berakhir seiring datangnya musim penghujan yang diperkirakan akan tiba awal November nanti.

”Sebanyak 1.070 tangki telah disalurkan untuk warga yang membutuhkan air bersih,” kata Kasi Kesiapsiagaan dan Kedaruratan BPBD Aswin Rikha Wijaya.

Pewarta: Agus Hermawan
Penyunting: Dwi Purnawan