Yudi Sumbogo: SDM, Pendidikan dan Perekonomian Rakyat Menjadi Prioritas Pembangunan Pacitan

oleh -0 Dilihat
Yudi Sumbogo. (Foto: Agus Hermawan/Pacitanku.com)

Pacitanku.com, PACITAN – Wakil Bupati Pacitan Yudi Sumbogo memiliki pandangan terkait pembangunan Pacitan kedepan. Menurut dia, salah satu yang harus diprioritaskan adalah pembangunan sumber daya manusia (SDM). Selain itu, sektor pendidikan dan perekonomian rakyat juga menjadi prioritas pembangunan Pacitan kedepan.

“Seperti yang kita ketahui bersama, dana pendidikan di Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) saat ini sebesar 20%, jumlah anggaran tersebut bertujuan untuk mewujudkan visi mencerdaskan kehidupan bangsa, tentu informasi tersebut bisa menjadi bahan referensi Dinas terkait daerah untuk ikut ambil bagian demi mencerdaskan masyarakat Kabupaten Pacitan,”jelas dia kepada Pacitanku.com pada Jumat (9/8/2019) di Pacitan.

Lebih lanjut, pria yang akrab disapa Mbogo ini menuturkan program pendidikan bisa menduplikasi konsep Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini melalui pemerintah kota Surabaya juga mendukung mereka dengan seragam gratis, tas, sepatu, dan peralatan sekolah lainnya juga digratiskan.

Selain itu, Mbogo mengatakan dengan adanya kecukupan dana yang berputar di desa  sebesar Rp 1,7 miliar ditambah Rp500 juta masing-masing desa, diharapkan  setiap desa mampu berinovasi dalam menjalankan pemerintahan desanya.

Mbogo mengatakan, masyarakat yang mempunyai peluang usaha UMKM kegiatanya cukup dikelola oleh pihak desanya masing – masing. “Pemerintah Daerah hanya merumuskan, ini lho anggaranmu,”ujar pria yang dikabarkan akan maju menjadi Calon Bupati pacitan ini.

Menurut Mbogo, Pemda harus membantu, supaya antara pemerintah daerah dan desa bisa bersinergi. Selanjutnya, saat dana yang ada di desa itu bisa ditingkatkan sesuai dengan regulasi tentunya  desa yang ada di Pacitan bisa leluasa menjalankan programnya.

“Yang lebih paham kekuatan usaha mikro di Kabupaten Pacitan ini terdepan adalah kepala desa. Intinya tinggal bagaimana pemerintah daerah kedepanya merumuskan supaya bisa dijalankan ditingkat desa nantinya,”papar dia.

Mbogo menyebut, dana yang sudah ada didesa jangan hanya dipergunakan infrastruktur saja, bisa dipergunakan dengan usaha – usaha mikro bagi warga masyarakat yang ada didesa nantinya.

“Agar tumbuh lebih baik perekonomian rakyat. Usaha mikro tidak hanya bikin kegiatan yang mengolah dari bahan mentah menjadi bahan jadi saja, tapi bisa berinovasi dari sektor pertanian, agar pendapatan perkapita yang ada di masing – masing desa lebih meningkat,”jelas dia.

Selain itu, Mbogo mengatakan potensi sumber alam yang ada juga bisa dipergunakan oleh masyarakat desa baik dari sektor pariwisata, sektor pertanian, dan peternakan. “Sehingga mereka berani untuk melakukannya,”pungkas politisi Partai Demokrat ini.

Pewarta: Agus Hermawan
Penyunting: Dwi Purnawan