Kupat Tahu Pacitan, Kuliner Kegemaran SBY

oleh -36 Dilihat

Pacitanku.com, PACITAN — Kupat tahu adalah makanan tradisional Indonesia yang berbahan dasar ketupat, tahu goreng, dan juga bumbu kacang. Jika tidak ada ketupat, lontong dapat digunakan sebagai penggantinya.

Ada beberapa daerah yang menjadikan makanan kupat tahu sebagai makanan khasnya, diantaranya berasal dari Singaparna, Surakarta, Magelang dan Pacitan. Nah, pada kesempatan Kali ini kita akan membahas fakta-fakta kupat tahu Pacitan.

Perbedaan kupat tahu pacitan dengan yang lain terletak pada bumbu dan pelengkap. Pada versi Magelang dan Solo terdapat irisan kol, bakwan, mi dan tahu putih.

Namun pada versi Singaparna tidak jauh berbeda dengan Magelang dan Solo tapi dengan tambahan tauge rebus. Lain lagi dengan kupat tahu di Pacitan yang menggunakan kuah gula jawa plus kecap kental bertabur kacang goreng utuh.

Kupat tahu berisikan tahu yang digoreng tidak terlalu matang, kupat (ketupat), tauge, kol, dan diguyur air bawang putih dan kuah kecap dan gula jawa. Di atasnya ditaburi irisan daun seledri dan kacang goreng.

Cita rasa khas kupat tahu Pacitan didapat dari kuah kecap yang kental dalam penyajiannya. Itulah yang membuat kupat tahu Pacitan punya rasa manis yang menonjol dengan rasa gurih bawang putih.

Saat Anda memesan kupat tahu di pedagang, biasanya sang pedagang kupat tahu Pacitan lalu menanyakan ke pelanggannya, “pedas, sedang atau biasa?” dan selanjutnya terserah anda mau mencicipi yang pedas, sedang, ataupun taka ada tambahan cabainya.

Kuliner tahu kupat pacitan ini juga menjadi salah satu kuliner kegemaran Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono. Pria asli Pacitan ini menyatakan dirinya sangat menggemari makanan khas daerah Pacitan yakni soto dan kupat tahu.

Kupat tahu ini bisa anda dapatkan di pasar minulyo atau dibeberapa pasar tradisional lainnya di Pacitan dengan harga relative terjangkau, kisaran Rp 7 ribu hingga 9 ribu rupiah per porsi. Nah, sudah pernah mencicipi kupat tahu Pacitan belum lur? Kalau belum segera nikmati kelezatan kuliner yang satu ini.