Polres Pacitan Siagakan Pos Pengamanan Lebaran 1440 H di Sejumlah Titik

oleh -0 Dilihat
Kapolres Pacitan AKBP Sugandi saat menggelar rapat koordinasi dengan instansi terkait jelang pelaksanaan pelaksanaan Operasi Kepolisian Terpusat "Ketupat Semeru 2019" yang digelar pada Rabu (22/5/2019). (Foto: SRW)

Pacitanku.com, PACITAN – Jajaran Kepolisian Resor Pacitan akan menyiapkan sejumlah pos pengamanan Lebaran 1440 H di sejumlah titik di Pacitan.

Hal itu disampaikan Kapolres Pacitan AKBP Sugandi saat menggelar rapat koordinasi dengan instansi terkait jelang pelaksanaan pelaksanaan Operasi Kepolisian Terpusat “Ketupat Semeru 2019” yang digelar pada Rabu (22/5/2019) di Gedung Graha Bhayangkara Polres Pacitan Jl. A. Yani No 60 Pacitan.

“Pos pos Pam Lebaran akan ditempatkan di terminal, jalur utama dan tempat wisata juga akan ditempatkan untuk mengantisipasi pasar tumpah yang akan membuat kemacetan dan ketidak nyamanan pemudik,”kata dia.

Sejumlah pos Pam yang disiagakan Polres Pacitan tersebut, kata dia disebar di berbagai titik, salah satunya di kawasan wisata di Pacitan. Adapun Pos Pam tersebut diantaranya adalah Pos Pam Punung, Pos Pam Terminal, Pos Pam Telengria dan Pos Pam Alun-alun.

“Kamladu stanby di pantai Telengria dan Klayar, BPBD stanby di kantor BPBD, PMK standby di Kantor dengan siap kendaraan pemadam, kemudian Pos Pam tambahan untuk mengantisipasi terjadinya pasar tumpah di pasar Tegalombo dan Arjosari,”ujar dia.

Dalam rakor tersebut, Kapolres juga menyampaikan prediksi kerawanan menjelang lebaran, diantaranya penimbun barang oleh pedagang membuat kebutuhan pokok naik, kelangkaan BBM  dan gas elpiji.

“Meningkatnya kejadian curat, curas dan curanmor, perselisihan antar pemuda terkait giat rontek (ronda gugah sahur), budaya petasan yang disimpan di tanah dengan menggunakan karbit, peningkatan pengunjung pasar yang menyebabkan padat arus lalin dan kriminalitas,”ungkap Sugandi.

“Meningkatnya transportasi masyarakat memulai jalur mudik maupun balik sehingga rawan terjadi laka lantas dan juga pemukiman yang ditinggalkan penghuninya luar kota dan sholat tarawih serta sholat Ied,”imbuhnya lagi.

Sementara, Kasat Lantas Polres Pacitan AKP M Amin dalam kesempatan yang sama menyampaikan sejumlah hal, diantarany jalur Pacitan – Ponorogo masih ada kendala diharapkan H – 7 harus sudah selesai, apabila belum selesai akan dibuatkan jalur ganda.

“Kemudian untuk Pos Pam di Punung akan ditempatkan di pasar Punung agar semua aktivitas pemudik bisa termonitor, dan Pos pelayanan di Gasibu memback-up wilayah kota,”katanya. (SRW/RAPP002)