Ribuan Jamaah Ikuti Gerakan Sholat Subuh Berjamaah Hajatan ke-274

oleh -0 Dilihat
Semarak kegiatan Sholat Subuh berjamaah di Masjid Agung Pacitan. (Foto: Dok Panitia)

Pacitanku.com, PACITAN – Tak kurang dari dua ribu jamaah mengikuti gerakan sholat subuh berjamaah yang digelar pada Minggu (17/2/2019) di Masjid Agung Darul Falah Pacitan. Agenda tersebut digelar dalam rangka Hari Jadi Pacitan (Hajatan) ke-274.

Agenda yang digelar dengan tema “Keutamaan Menuntun Ilmu Agama” tersebut digelar dan diawali dengan kajian pemuda Islam pada Sabtu (16/2/2019) malam, Qiyammul Lail pada Minggu dini hari dan dilanjutkan sholat subuh berjamaah.

Ketua Panitia Gerakan Sholat Subuh Berjamaah Adit mengatakan agenda tersebut dilengkapi dengan sarapan bersama di aula depan masjid.

“Panitia menyuguhkan dua rombong nasi kampung atau sego hiks, pedagang bubur kacang hijau, pedagang cilok gurih dan nasi berkat,”kata dia.

Menurut Adit, semua itu dari pedagang sekitar masjid yang dimana tujuaannya untuk memberdayakan mereka serta mengajak para pedagang agar cinta masjid.

“Oleh panitia pedagang juga diberi kaos gratis sebagai bentuk apresiasi, di sela-sela sarapan bersama, para jamaah di suguhi juga hiburan musk akustik dari adik-adik SMP IT Ar Rahmah Pacitan. Dan juga panitia mambagikan uang tunai serta sembako untuk 30 dhuafa dan anak yatim piatu,”jelasnya.

Lebih lanjut, Adit mengungkapkan dalam acara tersebut dihadiri sejumlah tokoh, diantaranya Bupati Pacitan, Wakil Bupati Pacitan, Kapolres Pacitan dan sejumlah tokoh Pacitan.

“Dalam acara gerakan sholat subuh berjamaah masjid agung darul falah pacitan ada doa yang kami panjatkan, ada pesan menarik dari bapak Kapolres pacitan yang menghimbau agar menjaga Kamtibmas dan menjaga sholat fardu berjamaah di masjid, semoga diusia kab pacitan yang ke 274 ini Pacitan tambah makmur,aman ,tenteram sejahtera islami dan barokah,”pungkasnya. (RAPP002)