Pemkab Pacitan Gencarkan Tanam Pohon di Daerah Aliran Sungai

oleh -0 Dilihat
Penanaman pohon dilanjutkan pada Senin (28/1/2019) di Dusun Bandarangin, Desa Ngumbul, Kecamatan Tulakan, Pacitan.

Pacitanku.com, TULAKAN – Pemerintah Kabupaten Pacitan bekerja sama dengan Dinas Kehutanan (Dishut) Provinsi Jawa Timur gencar melakukan penanaman pohon di Daerah Aliran Sungai (DAS).

 Setelah pada Jumat (25/1/2019) digelar penamanan di Desa Sooko Kecamatan Punung Pacitan, penanaman pohon dilanjutkan pada Senin (28/1/2019) di Dusun Bandarangin, Desa Ngumbul, Kecamatan Tulakan, Pacitan.

Dalam agenda tersebut, juga dilakukan penyerahan secara simbolis 575 bibit tanaman buah kepada Kades Ngumbul serta puluhan  ribu bibit sengon kepada Bupati pacitan oleh PT Linggarjati Mahardika Mulia (LMM).

Baca juga: Cegah Erosi, Masyarakat Pacitan Diharapkan Menanam Tanaman Konservasi

Bupati Pacitan Indartato mengatakan kegiatan gerakan menanam dalam rangka pemulihan Daerah aliran sungai (DAS) Nasional yang dilaksanakan saat ini tidak dapat dilaksanakan tanpa peran aktif dari seluruh elemen masyarakat.

Menurut Indartato, kegiatan penanaman ini bertujuan untuk menyelamatkan DAS Sub DAS Kali Tengi dan Grindulu yang ada di Kecamatan Tulakan.

“Sehingga sumber mata air tetap lestari serta masyarakat Pacitan dapat sejahtera adem ayem dingin tanpa AC,”katanya.

Sementara, Kepala UPT Pengelolaan Hutan Wilayah (PHW) I Dinas Kehutanan Pemprov Jatim wilayah Pacitan Wardoyo dalam sambutannya mengatakan kerusakan lingkungan semakin meluas sehingga membuat perlu adanya kesadaran untuk memulihkan DAS.

“Pada hari ini sengaja kita hadirkan masyakat diacara ini guna menyadarkan pentingnya memelihara klestarian hutan dan pentingnya menanam demi kehidupan masyakat sekitarnya,”katanya. (SRW/Wahyu/RAPP002)