Keindahan Pantai Klayar Pacitan Bagai Sepetak Taman Surga

oleh -10 Dilihat

Pacitanku.com, DONOROJO – Di kalangan traveler, nama Pacitan mungkin dikenal sebagai kampung halaman SBY. Namun, di sana ada Pantai Klayar yang tersembunyi di balik bukit. Pantai ini mempunyai keindahan tersendiri, dengan ombak yang sangat indah dengan deburannya yang kencang serta semburan air laut dari sela-sela karang menjadi ciri khas pantai ini.

Pantai ini terletak di dua dusun, yakni sebagian Dusun Kendal dan sebagian Dusun Sambi, Desa Sendang, Kecamatan Donorojo. Jika ditempuh dari kota Pacitan sejauh sekitar 35 kilometer.

Jika pengunjung datang dari arah kota Yogyakarta , bisamelalui Kota Wonosari di Gunungkidul lalu ke timur menuju ke arah Pathuk dan lanjut ke arah Kota Wonosari. Dari sana perjalanan di lanjut ke Pracimantoro. Setelah itu ke Giribelah, nanti akan melewati daerah Punung.

Setelah daerah Punung nanti di kanan jalan ada papan nama Pantai klayar. Pengunjung tinggal mengikuti arah papan nama menuju ke Pantai Klayar tersebut sekitar 19 kilometer.

Kebetulan untuk mencapai Pantai Klayar ini kita harus melewati gunung yang jalannya sudah pasti menanjak dan berliku. Tapi tidak perlu khawatir karena akses ke Pantai Klayar ini tak terbilang ekstrem dan bahkan sangat mulus.

Perjalanan menuju ke lokasi akan melalui jalan berbukit, dengan medan yang berkelok-kelok dan sesekali menanjak. Jadi pastikan kondisi kendaraan Anda dalam keadaan yang baik.

Keindahan Pantai Klayar setelah perjalanan yang cukup menguras adrenalin, Anda akan mendapatkan sensasi. Pantai Klayar adalah pantai dengan karakteristik berupa hamparan pasir putih, air laut yang berwarna biruatau bisa juga disebut hijau tosca, batu karang yang mempesona, dan air mancur alami.

Yang menjadi ciri khas dan membuat Pantai ini indah adalah bentuk batuan karang Tanah Lot yang indah dengan bebatuannya, juga di pinggiran Pantai Klayar banyak gundukan yang memiliki ciri khas dari pantai lain yang berada di Pacitan.

Pantai Klayar akan terlihat tambah elok ketika anda berada disana saat cuaca sedang cerah, maka pada kondisi tersebut, akan ada sinergi biru laut demikian manis, membentur halus deretan karang hitam yang berbaris rapi di tepian, berpadu dengan pasir putih yang mempesona.

Suasana pantai yang masih sepi dan alami, pasir putih agak kecoklatan bersanding damai dengan gagahnya karang yang menjorok kelaut ditambah deburan ombak dan desiran angin menambah eksotisme layaknya surga kecil yang tersembunyi.

Layaknya sebuah pesisir, vegetasi berupa pohon-pohon kelapa tumbuh liar di sekitarnya. Pun pada saat menjelang sore hari, lembayung senja atau sunset dengan spektrum jingga kemerahan memeluk erat langit di garis batas barat Klayar. Pemandangan ini seperti menyaksikan alam asyik dengan romansa pesisirnya.

Sisi lain Pantai Klayar bukan hanya elok pada keindahan pasir putihnya saja. Tebing – tebing karst juga menjadi bagian tak terpisahkan dari Klayar Bagi yang asing dengan istilah ini, karst merupakan struktur bumi hasil pelarutan batuan gamping, granit, atau batuan pasir lainnya. Hampir sama dengan permukaan goa. Uniknya, gugusan karst di Pantai Klayar berukuran raksasa dan berwarna gading pucat. Menjulang tinggi puluhan meter.

Di area pantai utama, Anda akan mendapati dua bukit dibagian kanan dan kiri pantai. Kalau Anda ingin melihat dan menikmati pemandangan Pantai Klayar dari ketinggian lebih dulu sebelum basah-basahan tidak ada salah  pergi ke bukitnya terlebih dahulu.

Pantai Klayar ini memiliki teluk berupa bebatuan yangmenjulang. Tak ayal bebatuan tersebut akan memecah ombak laut yang mengarah ke teluk. Sensasi keindahan ombaknya pun akan bertambah saat ombak-ombak itu menabrak bebatuan.

Karena akan ada ombak yang lolos dan membanjiri bebatuan sehingga menciptakan pemandangan seperti air terjun mini. Belum lagi himpitan bebatuan di kanan kiri teluk akan membuat gelombang laut yang meluncur mulus.

Sebab terletak di garis pantai selatan Jawa, tak heran bila ombak di Pantai Klayar ini tergolong besar. Ombaknya tengah membesar sehingga pengunjung dilarang berenang oleh pengawas pantai. Pengunjung bahkan terus diwanti-wanti agar berhati-hati meski hanya bermain air laut di pinggir pantai.Tapi bukan berarti tak boleh berenang membuat kesenangan di pantai ini jadi berkurang. Anda bisa tetap duduk sambil bermain pasir dan air laut asalkan terus waspada. 

Nah, kawan, selamat menikmati keindahan Pantai Klayar. Kabarkan keindahan pantai ini kepada keluarga Anda. Selamat berlibur. (RAPP002)