Kalahkan Sidoarjo 3-1, Tim Voli Putra Pacitan Pertahankan Gelar Juara Kejurprov Junior Jatim

oleh -1 Dilihat
Tim Bola Voli Pacitan sukses menjadi juara Kejurprov Bola Voli Junior Jatim 2018. (Foto: Suparman Maman/FB)

Pacitanku.com, JEMBER – Tim bola voli Putra Pacitan akhirnya sukses mempertahankan gelar juara pada turnamen Kejuaraan Provinsi Bola Voli Junior Jawa Timur yang digelar pada 24-30 Agustus 2018.

Pada partai final yang digelar di Gelanggang Olahraga Kaliwates, Kota Jember pada Kamis (30/8/2018), Pacitan sukses mengalahkan Sidoarjo dengan skor 3-1. Sebelumnya, Pacitan berhasil mengalahkan Trenggalek di babak semifinal dengan skor 3-0.

Dengan keberhasilan ini, Pacitan sukses mempertahankan gelar juara Kejurprov Junior setelah tahun 2017 lalu sukses menjadi juara di turnamen yang sama.

JUARA LAGI. Tim Bola Voli Pacitan sukses menjadi juara Kejurprov Bola Voli Junior Jatim 2018. (Foto: Suparman Maman/FB)

Sekretaris PBVSI Jatim, AKBP AY Murni mengatakan terselenggaranya kejuaraan ini berdasarkan surat Ketua Umum Pengprov Jatim nomor 007/PBVSI-JT/I/2018  tertanggal 19 januari 2018 tentang program Pengprov PBVSI Jatim.

Selain itu juga surat ketua umum Pengprov PBVSI Jatim tentang pelaksanaan Kejurprov bola voli junior se Jatim 2018 di kabupaten Jember.

Menurut dia, kejuaraan ini bertujuan untuk meningkatkan iklim pembinaan di  Pengprov PBVSI Jatim dan kejuaraan junior ini merupakan program jangka panjang mulai usia dini dan pengkaderisasi atlet bola voli Jatim.

Kejurprov junior ini juga di jadikan sebagai ajang seleksi pemain untuk persiapan Pekan Olahraga Pelajar Wilayah (Popwil) 2018 di NTB dan Kejuaraan Nasional (kejurnas) Junior.

Sedangkan untuk batasan usia di kejuaraan kejurprov junior 2018 , yakni untuk putra usia maksimal 19 tahun dan untuk putri 18 tahun.

Sedangkan untuk pemain yang tidak boleh tampil di kejurprov yaitu pemain yang pernah mengikuti Livoli atau saat ini tergabung di Puslatda Jatim, karena event ini untuk regenarasi pemain bola voli Jatim. (RAPP002)