Cerita Mahasiswa UMM Bantu Bikin Wisata “Bukit Cakrawala” di Pacitan

oleh -1 Dilihat
BIKIN DESA WISATA. Mahasiswa UMM membuat konsep wisata bukit pandang di Pacitan. (Foto: Dwi Purnawan/Pacitanku.com)

Pacitanku.com, TEGALOMBO – Sekelompok mahasiswa yang tergabung dalam kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN) 142 Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) di Desa Kasihan, Kecamatan Tegalombo, Kabupaten Pacitan berupaya membantu mengembangkan potensi desa tersebut, salah satunya adalah bukit pandang “Cakrawala.

Koordinator Desa KKN 142 UMM Muhammad Agus Sholeh saat berbincang dengan Pacitanku.com baru-baru ini mengungkapkan bahwa sejumlah program utama dan penunjang dikerjakan dirinya bersama 27 teman-temannya di desa yang terletak sekitar 38 kilometer dari pusat kota Pacitan tersebut.

“Kami, sebanyak 28 anggota KKN 142 di Desa Kasihan, Kecamatan Tegalombo memiliki dua program utama yaitu membantu pembentukan obyek wisata bukit cakrawala yang terletak di Desa Kasihan, kemudian yang kedua adalah penanaman buah naga dan anggur di Desa Kasihan,”katanya.

Mahasiswa asal pulau Madura ini kemudian menceritakan dipilihnya bukit yang terletak di kawasan antara Dusun Sidomakmur dan Dusun Kalitengah tersebut karena memiliki beberapa keunggulan, utamanya adalah pemandangan yang indah.

Baca juga: Hari Anak Nasional, Mahasiswa UMM Ajak Siswa SD di Pacitan Rajin Gosok Gigi dan Cuci Tangan

“Penamaan bukit cakrawala ini sendiri juga merupakan gambaran, jika kita berdiri di bukit ini dapat melihat dengan jelas pegunungan lain di Pacitan di sekeliling bukit, rencananya kami akan membantu menghias bukit, seperti gazebo, spot foto, hingga papan nama di bukit tersebut,”kata dia.

Secara khusus, berbagai program utama tersebut ditunjang oleh program tambahan lainnya, seperti mengajar di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Kasihan II, menjadi panitia turnamen Bola Voli Desa, hingga menggelar Posyandu.

Agus berharap, keberadaan dirinya bersama tim KKN hingga Agustus 2018 mamu menjadi pemantik agar potensi desa Kasihan bisa dioptimalkan. “Kami berharap agar keberadaan kami bermanfaat untuk menggali potensi desa wisata Kasihan yang bermuara kepada meningkatnya ekonomi dan kesejahteraan masyarakat,”pungkasnya.

Pewarta: Dwi Purnawan