Puluhan Anggota Kodim 0801/Pacitan Dites Urine, Bagaimana Hasilnya?

oleh -0 Dilihat
Anggota Kodim 0801/Pacitan gelar tes urine. (Foto: Dok. Kodim)

Pacitanku.com, PACITAN – Komando Distrik Militer (Kodim) 0801/Pacitan menggelar pemeriksaan urine anggota TNI di lingkungan Kodim 0801/Pacitan pada Senin (5/3/2018) kemarin. Kegiatan pemeriksaan rutin tersebut dirangkaikan  dengan penyuluhan Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN).

Untuk diketahui, pemeriksaan urine ini merupakan upaya dalam rangka mencegah, mencari, membasmi, dan membersihkan lingkungan TNI AD, khususnya Kodim 0801/Pacitan dari narkoba.

“Adapun sanksi yang akan diterapkan nantinya kepada mereka yang terbukti dalam urusan narkoba dimana pimpinan TNI AD tidak segan memecat secara tidak hormat, karena ini sudah menjadi atensi dari pimpinan pusat,”kata Kasdim 0801/ Pacitan Mayor Inf Bayu Sigit Dwi Untoro yang hadir dalam kesempatan tersebut.

Dia mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan program persimester (Per tiga bulan) yang dilakukan untuk mengecek setiap anggota Kodim 0801/ Pacitan agar tidak ada yang mendekati bahkan sebagai pemakai narkoba.

Sementara, Wakil Bupati Pacitan Yudi Sumbogo menyebut bahwa narkoba adalah musuh bersama, sehingga dia mengajak untuk mencegah narkoba masuk di Pacitan.

“Mari kita waspadai bersama masuknya narkoba terutama lewat jalur laut dengan terus bersinergi antara forkopimda dan TNI-POLRI untuk melaksanakan pengawasan terhadap masuknya narkoba di Kabupaten Pacitan,”jelas mantan Legislator Partai Demokrat ini.

Dalam kegiatan pemeriksaan urine tersebut, seluruh anggota Kodim 0801/Pacitan dites urine dan mendapatkan hasil nihil, baik untuk anggota TNI dengan pangkat perwira maupun Bintara/Tamtama.

Pewarta: Wahyu S
Penyunting: Dwi Purnawan