Manfaat Mengikuti Pemilu yang Perlu Dipahami Masyarakat Pacitan

oleh -0 Dilihat
Ratusan masyarakat Pacitan mengikuti jalan sehat Pemilu. (Foto: SRW/Pacitanku.com)

Pacitanku.com, PACITAN – Bupati Pacitan Indartato, Minggu (29/10/2017) berharap seluruh masyarakat Pacitan bisa menyukseskan agenda demokrasi, baik Pemilihan Gubernur (Pilgub) Pemilihan Legislator (Pileg) dan Pemilihan Presiden (Pilpres). Menurutnya, pemilu memiliki banyak manfaat, terutama dalam pembangunan.

“Berperan aktif dalam tahapan dan pemungutan suara pemilu berarti ikut serta dalam pembangunan,” kata Bupati Indartato saat memberikan sambutan dalam jalan sehat jalan sehat “Sadar Pemilu” yang digelar pada Minggu (29/10/2017) dengan start di depan tribun alun-alun Jalan Imam Bonjol Kabupaten Pacitan.

Dikatakan Indartato, pemilihan pemimpin, baik tingkat lokal, regional, maupun nasional menjadi salah satu syarat berlangsungnya proses pembangunan. “Karena dari para pemimpin terpilih, muncul inovasi, kreasi, dan keputusan publik guna memajukan wilayah yang dipimpin,”pungkasnya.

Baca juga: KPU Pacitan Gelar Jalan Sehat “Sadar Pemilu” Pilkada Serentak 2018

Kegiatan yang diikuti masyarakat umum, Forkopimda, organisasi perangkat daerah, perwakilan sekolah, perguruan tinggi, ormas, dan parpol ini menempuh rute di jalan-jalan protokol.

Seperti Jalan A Yani, perempatan Penceng, Jalan DR. Soetomo, Jalan Veteran, Jalan Samanhudi, sebelum finish kembali di kawasan alun-alun. Bagi para peserta, pihak panitia juga menyediakan sejumlah hadiah undian. Diantaranya lemari es, mesin cuci, sepeda, dan lainnya.

Hadir juga dalam jalan sehat tersebut Ketua KPU Pacitan Damhudi, Ketua Tim Penggerak PKK Luky Tribaskorowati Indartato, Kasdim 0801/Pacitan Mayor Inf Bayu Sigit Dwi Utoro. Juga hadir Kepala Kemenag Pacitan M Nurul Huda, Kadisparpora Endang Surjasri dan masyarakat Pacitan. (Humas Pemkab/RAPP002)

No More Posts Available.

No more pages to load.