Bupati Harapkan Warga NU Pacitan Terus Bersinergi dengan Pemkab Majukan Daerah

oleh -0 Dilihat
Konfercab PB Ansor di Pacitan. (Foto: SRW/PacitanKu)

Pacitanku.com, PACITAN – Bupati Pacitan Indartato menghargapkan warga besar Nahdlatul Ulama (NU) Pacitan terus bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten untuk memajukan kawasan tersebut.

“Kami atas nama Pemerintah memang bertujuan menyejahterakan masyarakat dan tetap menjaga kedaulatan NKRI, sehingga kami harapkan warga NU di Kabupaten Pacitan terus bersinergi dengan pemerintah daerah, guna memajukan Pacitan,”katanya saat memberikan sambutan dalam Konferensi Cabang X Gerakan Pemuda Kab. Pacitan Tahun 2017 Kamis (19/10/2017) kemarin di Gedung Karya Darma Jalan Jaksa Agung Suprapto nomor 8 Pacitan.

Dalam kesempatan tersebut, Indartato juga menyampaikan permohonan maaf kepada warga NU Pacitan karena pemerintah daerah belum sepenuhnya bisa membantu.

Dia mengatakan bahwa Pelaksanaan penyelenggaraan pemerintahan tidak mutlak menjadi domain dari pemerintah itu sendiri.

Menurutnya, perlu kerjasama dengan pihak-pihak lain. Untuk menumbuhkan partisipasi sendiri, harus dibangun sebuah sistem pemerintahan yang baik. Yakni bertanggung jawab dan transparan. “Dengan partisipasi masyarakat dan utamanya para pemuda, jalannya pemerintahan bakal lebih baik. Dalam mewujudkan kesejahteraan masyarakat,” ucapnya.




Sementara, Ketua GP Ansor Pacitan Muhammad Khoirul Anam dalam sambutannya mengatakan bahwa pengurus cabang sudah melakukan kegiatan sesuan dengan atuaran yang berlaku di GP Ansor.

“Dan saat ini kami sudah melakukan pengaderan secara maksimal, harapan kami anggota Ansor ini dapat diperberdayakan sesuai dengan kemampuan dan keahlianya,”katanya.

Di tempat yang sama, Ketua PW GP Ansor JatimRudy Tri Wahid berharap dengan momentum Konferensi tersebut dapat menmperbaiki kekurangan yang ada.

“Kelemahan organisasi kita adalah penataan menejemen dan sistem, data merupakan salah satu tertib atminitrasi yang mulai kita tertibkan, dokumentasi kita masih kurang, peningkatan kualitas kader Ansor karena organisasi NU sangat besar,”jelasnya.

Dalam agenda Konfercab yang diikuti 100 peserta tersebut turut hadir Yudi Sumbogo Wakil Bupati Pacitan, Mahmud Ketua PC NU Pacitan, Muh Rofiqin Ketua Pacitan, Tri Siswanto Ketua Banser Pacitan. Kemudian Mayor Inf. Bayu Sigit Dwi Untoro, Fakih Sujak Tokoh NU Pacitan, Abdulah Sajad Tokoh NU Pacitan, M Nurul Huda Wakil Ketua NU Pacitan dan Winaryo Ketua PC PMII Pacitan. (SRW/RAPP002)