Indartato Mutasi 7 Pejabat di Lingkup Pemkab Pacitan

oleh -0 Dilihat
Para pejabat yang dimutasi oleh Bupati Indartato, Rabu kemarin. (Foto: Humas Pacitan)
Para pejabat yang dimutasi oleh Bupati Indartato, Rabu kemarin. (Foto: Humas Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Bupati Pacitan Drs H Indartato MM melakukan mutasi tujuh jabatan administrasi lingkup Pemkab Pacitan. Ada enam jabatan administrator dan satu jabatan pengawas mengalami mutasi.

Pelantikan sendiri dilakukan oleh Bupati Indartato dan dilangsungkan di ruang PETA. “Mutasi ini didasarkan pada kebutuhan dan promosi,” ujar Bupati usai pelantikan, Rabu (9/8/2017).

Selain karena kebutuhan, mutasi dilingkup Pemkab Pacitan itu sebagai bentuk promosi dan penyegaran.

Bahkan, hal serupa juga akan dilakukan pada waktu mendatang dengan pertimbangan kinerja. Sebab masih ada beberapa jabatan yang bakal lowong karena pensiun.

“Kasihan kan jika terlalu lama kariernya tanpa ada promosi. Selain itu kalau ada jabatan kosong kan dapat memengaruhi kinerja yang lain,” tandas Bupati.

Adapun pejabat yang dilantik adalah Ir. Ani Yustiani yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Perekonomian Setda Kab. Pacitan dilantik dalam jabatan baru sebagai Kabag Organisasi Setda Kab. Pacitan.




Kemudian, Ir. Sigid Aji Mardani, M.P yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Pembangunan Setda Kab. Pacitan dilantik dalam jabatan baru sebagai Kabag Perekonomian Setda Kab. Pacitan.

Selanjutnya, Drs. H. Mohammad Afandi, MM yang sebelumnya menjabat sebagai Kabag Layanan Pengadaan Barang/Jasa Setda Kab. Pacitan dilantik dalam jabatan baru sebagai Kabag Pembangunan Setda Pacitan.

Kemudian, Turmudi, S.Sos, M.Si yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin dan Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kab. Pacitan dilantik dalam jabatan baru sebagai Kabag Layanan Pengadaan Barang/Jasa Setda Kab. Pacitan.

Berikutnya adalah Suyanto, S.Sos yang sebelumnya menjabat sebagai Kasubag Penatausahaan Komunikasi Pimpinan Bagian Humas Setda Kab. Pacitan dilantik dalam jabatan baru sebagai Kepala Bidang Penanganan Fakir Miskin dan Pemberdayaan Sosial Dinas Sosial Kab. Pacitan.

Pejabat yang dimutasi lainnya adalah Didik Alih Wibowo, ST, MM yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Sub Bagian Pengendalian Pembangunan Prasarana Wilayah Bagian Pembangunan Setda Kab. Pacitan dilantik dalam jabatan baru sebagai Kepala Bidang Kewaspadaan Badan Kesatuan Bangsa dan Politik Kab. Pacitan.

Terakhir adalah Nunuk Irawati, S.Si, Apt. yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Seksi Kefarmasian dan Alat Kesehatan Dinas Kesehatan Kab. Pacitan dilantik dalam jabatan baru sebagai Kepala UPT Gudang Farmasi Dinas Kesehatan Pacitan. (Humas Pacitan)