Sedihnya Siswa yang tak Lolos Sekolah Favorit di SMPN 1 Pacitan

oleh -1 Dilihat
Ilustrasi siswa sekolah.
Ilustrasi siswa sekolah.

Pacitanku.com, PACITAN – Pengumuman Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) di sekolah favorit SMP Negeri 1 Pacitan resmi diumumkan. Sebanyak 248 dari 322 siswa pendaftar dinyatakan diterima di jalur pendaftaran reguler dengan basis tes.

Ratusan siswa dan wali murid mengantri untuk melihat hasil pengumuman penerimaan peserta didik baru di smp negeri 1 pacitan pada Jumat (7/7/2017) kemarin.

Para siswa yang di dampingi orang tua rela berdesak-desakan untuk melihat hasil kelulusan seleksi di papan pengumuman halaman depan sekolah.

Hasilnya, sebanyak 248 siswa dinyatakan diterima disekolah ternama. Isak tangis kebahagian pun terlihat dari beberapa siswa yang dinyatakan diterima, namun tidak sedikit pula yang menangis karena dinyatakan tidak lolos seleksi.




Salah satu orang tua wali Sri Wahyono, mengaku kecewa dengan hasil seleksi anaknya yang tidak lolos tes. Sehingga dia harus mencari sekolah lain untuk mendaftarkan sang anak.

Menurut kepala sekolah SMP 1 Pacitan, Cahya Herlambang, pada seleksi penerimaan peserta didik baru di SMP ini tidak hanya melihat nilai atau Danem dari siswa saja.

“Untuk mempertahankan mutu sekolah, pihaknya juga mengadakan tes tulis. “Dari hasil tes tersebut menentukan lolos atau tidak dalam seleksi,” kata Cahya, sebagaimana dikutip dari Pojokpitu.com.