Duta Sanitasi Pacitan Raih Prestasi Video Terbaik I Tingkat Jatim

oleh -5 Dilihat
Tiga duta sanitasi asal Pacitan. (Foto: Tulus Wahyudi/Humas Pacitan)
Tiga duta sanitasi asal Pacitan. (Foto: Tulus Wahyudi/Humas Pacitan)

Pacitanku.com, PACITAN – Tiga delegasi duta sanitasi Pacitan,masing-masing Angela Rezka Andua Putri dan Zahra Firdaus dari SMAN 1 Pacitan serta Tristania Faisa Adam dari SMPN 1 Pacitan meraih Juara I dalam lomba kampanye tentang sanitasi dalam bentuk video.

Penghargaan tersebut diperoleh pada saat mengikuti Workshop and Gathering di Hotel Quest Surabaya pada Sabtu (1/4/2017) hingga Ahad (2/4/2017) lalu.  Dalam workshop and ghatering itu, ketiga delegasi asal Pacitan sukses mengalahkan 87 peserta, lain yang merupakan pelajar SMA/SMP se-Jawa Timur.

Adapun, dalam kegiatan yang diselenggarakan oleh Satuan Kerja Penyelenggara Sistem Penyehatan Lingkungan Provinsi Jatim ini diantaranya workshop tentang public speaking, lomba kampanye tentang sanitasi dalam bentuk video, diskusi dengan materi tentang lingkungan hidup, dan lain-lain.




Selanjutnya seluruh peserta peserta dititipi selempang duta sanitasi, poster, dan stiker untuk diserahkan ke Dinas Pendidikan Kab/Kota masing-masing sebagai inventaris untuk digunakan pada saat kampanye tentang sanitasi.

Ketiga duta sanitasi asal Pacitan tersebut memang diketahui sangat getol mengkampanyekan tentang sanitasi, salah satunya adalah Trisnania Faisa Adam. Trisna yang duduk di SMPN 1 Pacitan ini telah menjadi Duta Sanitasi (Dusan) yang mewakili Jawa Timur hingga menjadi juara sebagai Dusan Indonesia 2016.

“Kisah yang saya lalui sampe menjadi juara Dusan ini berawal dari seleksi di tingkat kabupaten sejak kelas 7. Disitu saya banyak dibekali soal limbah dan drainase dari itu saya kembangkan jadi karya tulis,” kata Trisna, beberapa waktu lalu.

Setelah menjadi juara tingkat Pacitan, ia lantas mengikuti seleksi tingkat provinsi. “Saya ke Surabaya kumpul sama temen-temen untuk menjalani tes tingkat provinsi yang akhirnya terpilih dan terus menuju tingkat nasional di Jakarta,” jelasnya.

Tak berhenti disitu, ia pun melaju ke pemilihan Dusan tingkat nasional dan berhasil menjadi juara favorit tahun 2016. Usai terpilih menjadi Dusan Indonesia 2016, ia kini lebih banyak melakukan kegiatan-kegiatan berupa sosialisasi dengan metode bercerita atau mendongeng yang difokuskan pada anak Sekolah Dasar dan Sekolah Menengah.

“Kalau di Pacitan biasanya dilakukan sosialisasi sambil jalan keliling dengan mencontohkan daur ulang dan juga melalui media sosial. Untuk selanjutnya sebagai Dusan ia akan melakukan program-program agar semuanya bisa terlaksana dengan baik.

Di samping itu Trisna juga berharap pada masyarakat agar selalu menjaga lingkungan sekitarnya untuk terciptanya lingkungan yang sehat dan bersih. Tak hanya itu, ia uga mengingatkan kiat 3R (Reduce Reuse dan Recycle) yang bisa dimanfaatkan oleh masyarakat. (Tulus Wahyudi/Humas Pacitan/RAPP002)