Cerianya Anak-anak KB Al-Fatah Saat Outbond di Pantai Ngiroboyo

oleh -0 Dilihat
Anak-anak KB Al-Fatah Sendang saat menyusuri sungai di Pesona Ngiroboyo. (Foto: Wildan)
Anak-anak KB Al-Fatah Sendang saat menyusuri sungai di Pesona Ngiroboyo. (Foto: Wildan)

Pacitanku.com, DONOROJO – Kawasan wisata Pesona Ngiroboyo yang terletak di Dusun Sambi, Desa Sendang, Kecamatan Donorojo selam aini identik dengan wisata pantai dan susur sungai oleh para pengunjung.

Namun pemandangan berbeda nampak terjadi pada Rabu (11/1/2017), dimana puluhan anak-anak kelompok Bermain (KB) Al-Fatah, Desa Sendang, Kecamatan Donorojo bersama para guru melakukan pembelajaran luar kelas dengan outbond di Pantai Ngiroboyo.

Amin Akhirusannah, salah satu guru KB Al-Fatah, dalam keterangannya menyebut bahwa kegiatan ini ditujukan kepada peserta didik untuk mulai mengenalkan wisata lokal yang ada di daerahnya. “Ini digelar dalam rangka mengenalkan peserta didiknya tentang wisata yang ada di Desa Sendang, selain rekreasi, anak-anak diajak outbond, pengenalan lingkungan,”katanya.

Dalam kegiatan tersebut, puluhan anak-anak nampak ceria saat dikenalkan dengan wisata pantai, dan dilanjutkan dengan permainan sederhana. Seusai melakukan outbond, anak-anak yang rata-rata berusia 4 tahun tersebut diajak keliling sungai menggunakan perahu. Susur sungai ini sendiri merupakan salah satu fasilitas andalan di kawasan wisata Pesona Ngiroboyo.




“Ngiroboyo merupakan destinasi wisata kedua setelah klayar, sehingga perlu dikenalkan kepada anak-anak sejak usia dini,”pungkasnya.

Anak-anak KB Al-Fatah Sendang saat ceria saat outbond di Pesona Ngiroboyo. (Foto: Wildan)

Sebagai informasi, kawasan wisata Pesona Ngiroboyo adalah salah satu kawasan wisata yang ada di Pacitan yang memiliki keunikan tersendiri yaitu adanya pasir hitam yang mendominasi sebagian besar Pantai. Ketika terpapar sinar matahari, pasir hitam tersebut nampak berkilauan, apalagi setelah tersapu ombak laut. Tidak berlebihan jika pantai ini diibaratkan bagai mutiara hitam, tidak begitu mencolok, tetapi menyimpan pesona yang luar biasa.

Pantai Ngiroboyo sendiri lokasinya sebenarnya tidak terlalu jauh dari Pantai Klayar, yang teletak di Dusun Sambi Desa Sendang. Berdasarkan hasil wawancara peneliti dengan pengelola kawasan wisata Pesona Ngiroboyo.

Untuk fasilitas, Pantai Ngiroboyo memiliki panorama Pantai dengan pasir putih kombinasi pasir hitam. Sementara disisi sebelah timur pantai terdapat muara Sungai Maron yang hulunya berada di Desa Dersono, Kecamatan Pringkuku, sedangkan di bagian utara, terdapat area berkemah (camping ground) yang dapat digunakan untuk berkemah.

Selain itu, agar semakin banyak pengunjung berwisata di Kawasan Pantai Ngiroboyo, pengelola setempat yang terdiri dari Karang Taruna dan Pos Pemberdayaan Keluarga (Posdaya) Lumbung Karya yang merupakan gabungan antara karang taruna setempat dengan tokoh masyarakat dan relawan sosial, serta masyarakat setempat menyediakan sejumlah fasilitas pendukung wisata, diantaranya adalah perahu besar dengan kapasitas 6 penumpang sebanyak 34 unit.

Selain fasilitas utama berupa kapal besar, pengelola juga menyediakan fasilitas tambahan yakni perahu kecil kapasitas 1 penumpang sebanyak 4 unit dan ban untuk berselancar di air atau dikenal sebagai river tubing sebanyak 24 unit.

Pewarta: Wildan Nur Swi Harmoko

Editor: Dwi Purnawan