Selamat, Catur Pacitan Raih Juara Umum Porprov Jatim 2015

oleh -2 Dilihat
Tim Catur Pacitan Raih Juara Umum Porprov Jatim V (Foto : Porprov Jatim)
Tim Catur Pacitan Raih Juara Umum Porprov Jatim V (Foto : Porprov Jatim)
Tim Catur Pacitan Raih Juara Umum Porprov Jatim V (Foto : Porprov Jatim)
Tim Catur Pacitan Raih Juara Umum Porprov Jatim V (Foto : Porprov Jatim)

Pacitanku.com, BANYUWANGI – Kontingen catur Kabupaten Pacitan mencatatkan prestasi manis dengan menjadi juara umum dalam agenda Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) kelima yang digelar di Banyuwangi, 6-13 Juni 2015. Prestasi tersebut semakin mengukuhkan Pacitan menjadi lumbung atlit catur berbakat di tanah air.

Dalam Porprov kali ini, tim catur Pacitan sukses meraih tiga medali emas, satu perak, dan satu perunggu. Porprov V jatim berlangsung di Hotel Minak Jinggo, Kecamatan Glenmore, Banyuwangi, dan berakhir pada Jumat (12//2015) kemarin. Kontingen Pacitan unggul pada nomor catur cepat perorangan putra melalui atletnya, Catur Adi Sagita, nomor catur cepat beregu putri dan catur kilat beregu putri.

Sementara, Kota Surabaya juga berhasil menghimpun tiga emas, namun gagal mendapatkan perak dan hanya memperoleh tambahan dua perunggu. Peringkat ketiga ditempati Kabupaten Jember dengan dua emas dan dua perak, diikuti Kabupaten Probolinggo dengan dua emas.

Dengan perolehan tiga medali emas tersebut, berarti target Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pacitan di Porprov kali ini terlampau. Pasalnya KONI Pacitan hanya menargetkan 2 emas, namun berkat usaha gigih dari para atlet catur Pacitan, nama Pacitan terangkat setelah mencetak rekor peringkat kedua dengan poin 24 dari wilayah di se-eks Karesidenan Madiun. (RAPP002)

catur pacitan