Wow, Panen Perdana Udang Busmetik Pacitan Capai 5 Ton

oleh -0 Dilihat
Panen Udang Busmetik (Foto : Shulton/Pacitanku)
Panen Udang Busmetik (Foto : Shulton/Pacitanku)
Panen Udang Busmetik (Foto : Shulton/Pacitanku)
Panen Udang Busmetik (Foto : Shulton/Pacitanku)

Pacitanku.com, NGADIROJO—Panen perdana udang Busmetik (Budidaya Udang Skala Mini Empang Plastik) yang digelar Selasa (24/12/2013) dipastikan berjalan dengan sukses dengan capaian hasil yang maksimal. Walaupaun panen dipercepat, udang busmetik periode pertama tersebut sukses mencapai hasil panen 5 Ton.

“Dari 3 kolam yang ada, hasil panen mencapai sekitar 5 Ton, dengan nilai jual per kilogram anatar 70-80 ribu, sehingga mencapai nilai untung sekitar 70 juta per kolam,” Kata Kepala Desa Sidomulyo, Anggono Suryo.

Lebih lanjut Anggono juga menyampaikan proses panen udang yang memiliki nilai ekonomi yang cukup tinggi ini. Dikatakannya, sejak mulai tabur benih sampai panen hari ini hanya membuuhkan waktu  waktu 72 hari dengan rerata ukuran mencapai 80.

“Sebenarnya waktu normal untuk panen adalah usia 104 hari, akan tetapi karena berbagai pertimbangan, seperti curah hujan yang tinggi, akhirnya dilakukan panen lebih awal di akhir tahun ini,” tandasnya.

Sementara itu, Haryono Suyono menyampaikan ucapan terimakasih dan rasa senang atas panen perdana udang busmetik di Pacitan ini. “Ini adalah tambak udang busmetik pertama milik rakyat di Indonesia yang bibitnya disebar langsung oleh Presiden dan pejabat Negara,” jelasn Ketua yayasan Damandiri ini.

Pria yang saat ini aktif menjadi Pembina Posdaya ini juga menginstruksikan untuk terus mengembangkan Busmetik ini di kecamatan lain di Pacitan, agar perkembangannya menjadi solusi ekonomi bagi warga sekitar.

Seperti diketahui, Udang Busmetik yang dikelola oleh Posdaya Mulyosari, Desa Sidomulyo, Ngadirojo tersebut diresmikan langsung oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono beberapa bulan yang lalu ini dikelola oleh Posdaya Mulyosari dengan dana hibah dari yayasan Damandiri, udang busmetik ini juga percontohan dari STP Serang Banten. Dalam panen tersebut turut dihadiri oleh beberapa tokoh setempat, Kades, Camat dan juga Bupati Pacitan, Indartato.

Redaktur : Dwi Purnawan