Indartato : Keindahan Goa Gong Dapat Dijaga Dengan Penghijauan

oleh -13 Dilihat
Goa Gong Pacitan (Foto Dok.Pacitanku)
Goa Gong Pacitan (Foto Dok.Pacitanku)

Pacitanku.com, PUNUNG—Salah satu ciri khas Kabupaten Pacitan adalah banyaknya goa yang berada di kawasan karst seperti Punung dan Donorojo. Dan salah satu yang paling terkenal diantara ratusan Goa yang berada di Pacitan adalah Goa Gong. Untuk itu keindahan dan kelestarian lingkungan Goa Gong yang terletak di Desa Bomo, Punung ini harus senantiasa dijaga.

Hal tersebut disampaikan oleh Bupati Pacitan, Indartato saat melakukan gerakan penanaman pohon di sekitar Goa Gong, Rabu (4/12/2013) di Desa Bomo, Punung. Menurut orang nomor satu Pacitan ini, dengan menanam pohon disekitar Goa, maka hal tersebut akan menjadikan pemandangan Goa semakin hijau dan indah.

“Dengan gerakan penghijauan  ini masyarakat semakin sadar terhadap kelestarian hutan, apalagi untuk menjaga kealamian hutan dan keindahan goa yang butuh banyak resapan air,” terangnya seperti dikutip di laman resmi Pemkab Pacitan.

Lebih lanjut Indartato mengungkapkan bahwa efek positif yang ditimbulkan dari gerakan penghijauan di tempat wisata ini adalah semakin sejahteranya masyaraat sekitar. “Jika hal itu dapat dijaga, maka goa Gong akan terus dikunjungi wisatawan sehingga menjadi lahan ekonomi masyarakat,” tegasnya.

Gerakan menanam pohon di Goa Gong ini adalah sebagai pencanangan peringatan Hari Menanam Pohon Indonesia (HMPI). Selain bupati, unsur muspida, masyarakat, kelompok tani hutan, dan pelajar di Punung juga turut mensukseskan agenda penanaman pohon tersebut.

Gerakan menanam pohon Indonesia di lokasi wisata goa gong tersebut ditandai dengan penanaman 4 ribu bibit pohon berbagai jenis. Seperti tanaman namnaman, matoa, aren, maoni, trembesi, rambutan dan sengon.

Sebelum agenda penanaman pohon ini dilakukan, seperti diketahui Goa Gong sebagai salah satu obyek wisata yang menjadi favorit di Pacitan terus berbenah. Berbagai fasilitas pendukung bahkan telah dibangun pemerintah agar wisata alam tersebut semakin banyak dikunjungi wisatawan. (Riz/Pct/Hms)

Redaktur : @RobbyAgustav