Indartato : Perempuan Memiliki Peranan Penting

oleh -0 Dilihat
Indartato
Indartato

Indartato
Indartato

Pacitanku.com, PACITAN—Perempuan memiliki peranan sangat penting dalam kehidupan keluarga dan masyarakat. Dibalik kelembutan kaum perempuan terdapat semangat yang kuat, bahkan tak jarang mampu melampau pria.

Hal ini disampaikan oleh Bupati Pacitan Indartato, saat menerima dan mendampingi tim evaluasi tingkat provinsi program Peningkatan Pemberdayaan Wanita Menuju Keluarga Sehat Sejahtera (P2WKSS), Rabu, (27/11) di Desa Tambakrejo Kecamatan Pacitan.

Penting dan strategisnya peran perempuan ini mendapat apresiasi lebih dari orang nomor satu di Pacitan itu. “Ada banyak peran kaum laki-laki yang mampu dikerjakan perempuan. Namun sebaliknya, ada sebagian tugas dan peran dari kaum perempuan yang justru tidak dapat dilakukan laki-laki,” kata Indartato seperti dikutip dari pacitankab.go.id.

Pemerintah Kabupaten Pacitan melalui program P2WKSS ini selain menjalankan tugas intinya  sebagi ibu rumah tangga, perempuan mendapatkan pengetahuan dan keahlian  yang dapat  dimanfaatkan untuk membantu ekonomi keluarga.

Karena dalam program P2WKSS ini ada 12 sektor yang diberdayakan. Antara lain sektor keagamaan, sektor pemberdayaan perempuan  perlindungan perempuan dan anak, sektor kesehatan, sektor hukum, sektor pendidikan dan  sektor diskopindag. Sektor lain adalah komonikasi dan informatika, sektor pertanian, sektor  PKK, sektor koperasi, sektor keluarga berencana dan sektor sosial.

Seperti diketahui, Desa Tambakrejo Kecamatan Pacitan maju mewakili kabupaten pacitan dalam penilaian program pemberdayaan perempuan menuju keluarga sehat sejahtera tingkat provinsi (P2WKSS) setelah dibina selama 2 tahun. Dipilihnya desa Tambakrejo karena di wilayah tersebut peran perempuan masih perlu ditingkatkan. (Riz/Hms/Pmkb/Rob)

Redaktur : @RobbyAgustav

Foto : pkkkecamatan.pacitankab.go.id